[ kembali ]
PROGRAM DIPLOMA / MASTER
Beasiswa yang terdapat di sini diberikan oleh pemerintah Norwegia dan hanya berlaku untuk program Diploma atau Master. Diploma disini adalah pendidikan selama 8-10 bulan bagi mereka yang telah memiliki ijazah S1 (berbeda dengan pengertian diploma di Indonesia). Lama pendidikan untuk program diploma biasanya kurang lebih 10 bulan, sedangkan untuk master maksimal adalah 24 bulan.
Ada dua jalur seleksi beasiswa di Norwegia ini, yaitu:
1. Beasiswa direkomendasikan oleh pemerintah Indonesia
2. Beasiswa direkomendasikan oleh Universitas
1. BEASISWA DIREKOMENDASIKAN OLEH PEMERINTAH
Umum
Dibuka setiap tahun, dimana peserta yang diajukan mendapat rekomendasi dari pemerintah (beasiswa G to G). Beasiswa diberikan untuk melanjutkan sekolah ke jenjang diploma, atau master (S2). Sedangkan untuk master diberikan beasiswa hingga 1 tahun. Proses belajar akan diberikan dalam bahasa Inggris.
Persyaratan, bidang study, dan jangka waktu beasiswa
Terbuka untuk umum, dengan syarat mendapat rekomendasi dari pemerintah. Sayangnya, pemerintah Indonesia biasanya hanya merekomendasikan bagi PNS, dan karyawan BUMN.
Terbuka untuk seluruh bidang studi yang ada. Tunjangan meliputi tiket pp Jakarta Norwegia, biaya perkuliahan, biaya hidup, uang buku, tunjangan pakaian, asuransi kesehatan, dan tunjangan lainnya. Persyaratan khusus:
§ TOEFL skor 500 atau IELTS skor 5,0
Bidang studi yang diberikan:
§ Professional Shipping di The Norwegian Shipping Academy (8 bulan, diploma)
§ Hydropower Development di The Norwegian University of Science and Technology (2 tahun, master)
§ Electric Power Distribution Systems di The Norwegian University of Science and Technology (10 bulan, diploma)
§ Petroleum Engineering and Geological Science di The Norwegian University of Science and Technology (8-10 bulan, diploma)
§ Management of Natural Resources and Sustainable Agriculture di Agricultural University of Norway (10-20 bulan, master)
§ Fisheries Biology and Fisheries Management diUniversity of Bergen (10-28 bulan, master)
2. BEASISWA DIREKOMENDASIKAN OLEH UNIVERSITAS
Umum
Beasiswa ini diberikan lebih karena kebutuhan universitas di Norwegia akan tenaga riset/peneliti untuk suatu projek. Prosesnya adalah dengan membuat kontak dengan profesor tertentu untuk bidang ilmu yang diminati. Kontak bisa dilakukan melalui email, surat, fax, atau telepon. Disini, beasiswa disponsori oleh pihak universitas, atau projek yang sedang dikerjakan.
[ kembali ]